Minggu, 15 April 2012

QTELA


Qtela merupakan produk snack terbaru dari Indofood Fritolay. Terbuat dari bahan baku pilihan dan dijual dalam kemasan modern, Qtela hadir dalam 2 varian yaitu Qtela Keripik Singkong  dan Qtela Keripik Tempe.

Macam-macam rasa Qtela

Qtela Keripik Tempe
Qtela Keripik Tempe tersedia dalam dua pilihan rasa yaitu, Original dan Daun Jeruk dengan ukuran 70g.
Dibuat dari kacang kedelai pilihan yang diolah menjadi tempe berkualitas, Qtela Keripik Tempe juga diproses secara modern dan higienis untuk menghadirkan camilan yang sangat cocok untuk dinikmati di waktu luang atau saat kumpul bersama teman-teman maupun anggota keluarga lainnya.
Qtela rasa Balado
Paduan yang sempurna antara rasa pedas dan manis yang akan memberikan sensasi dahsyat rasa Balado dan renyahnya kripik Qtela
Qtela rasa Barbeque
Rasa keripik yang nikmat dengan bumbu panggang disajikan secara khas oleh Qtela Barbeque.
Qtela rasa Ayam Bawang
Keripik Singkong dengan cita rasa makanan tradisional ayam bawang.
Qtela rasa Original
Qtela Original memberikan Anda sebuah cemilan modern yang pas untuk segala suasana.
Qtela rasa Keju Panggang
Nikmatnya rasa khas keripik singkong renyah berbalut lezatnya keju panggang yang gurih pasti semua suka.
Tentang singkong
(disadur dari: Wikipedia Indonesia, ensiklopedia bebas berbahasa indonesia)

Singkong, yang juga dikenal sebagai ketela pohon atau ubi kayu (dalam bahasa Inggris disebut cassava), adalah pohon tahunan tropika dan subtropika dari keluarga Euphorbiaceae. Umbinya dikenal luas sebagai makanan pokok penghasil karbohidrat dan daunnya dikonsumsi sebagai sayuran. Singkong memiliki umbi atau akar pohon yang panjang dengan fisik rata-rata bergaris tengah 2-3 cm dan panjang 50-80 cm, tergantung dari jenis singkong yang ditanam.

Umbi singkong merupakan sumber energi kaya karbohidrat. Daun singkong juga memiliki protein yang tinggi karena mengandung asam amino metionin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar